Recent post
Archive for Februari 2012
“Dear Friend!”
Lusa,kemaren,dan Hari ini adalah hari yang paling menyebalkan bukan? Aku juga merasakan seperti aku merasakan perasaanmu kesedihanmu dan sakit hatimu. Dia entah siapa namanya, memang manusia gombal! Sob. Tapi kukira tak ada salahnya bila engkau ingin menangis. Bukan untuk dia, tapi untuk dirimu sendiri, untuk kesedihanmu. Menangislah, Sob. Menangislah, barangkali tangis itu dapat mengurang tekanan emosi yang kau rasakan saat ini.
Jangan terlalu lama bersedih, rugi Sob. Sekarang, setelah kau yakin dia bukan kekasihmu lagi bangkitlah!! Jangan mengharapkan dia lagi, biarkan dia bersama gadis lain. Engkau dapat hidup tanpa dia, bukan? Bagus! Sudah kau simpan semua barang-barang yang dapat menimbulkan kenangan bersamanya? Nah, senyumlah, lihatlah sekelilingmu, banyak yang bisa kau kerjakan saat ini, misalnya membersihkan kamarmu, membantu ibu kost_an di dapur. (Kau pasti menolak usulku yang satu ini, Sob!). Ya ya Sob, tentu saja tidak mudah untuk melupakan dia, tapi kau pun harus ingat bukan hanya dia lelaki di bumi ini.... berikanlah satu senyum terindah mu.. :)
Salam paling manis,
Sahabatmu.
ANNA ZUKIATURRAHMAH,seorang gadis yang terlahir di sebuah kota yang dikenal dengan sebutan kota batiah yaitu kota Payakumbuh pada 11 April 1993, Anna Zukiaturrahmah sendiri merupakan anak kedua dari Zulrefri dan Yunita Hermi. Tinggal disebuah kota yang serba berkecukupan membuat ia harus mengikuti perkembangan zaman dari tahun ke tahun.
Nama Anna Zukiaturrahmah adalah nama pemberian dari kedua orang tuanya. Nama ini di ambil dari bahasa arab. “Anna” berarti “saya” dan “Zukiaturrahmah” berarti “memiliki rasa kasih sayang”. Sejak lahir itulah, wanita asli Payakumbuh ini mulai menyandang nama Anna Zukiaturrahmah. Anna tumbuh seperti halnya anak-anak lainnya. Anna yang memiliki arti nama “saya memiliki rasa kasih sayang” menjadikan ia tumbuh menjadi anak yang baik hati. Selain itu, ia juga kerap memiliki impian dan mimpi-mimpi di masa depannya. Ketika berumur 3 tahun orang tuanya bertanya padanya “kalau sudah besar nanti kamu mau jadi apa?” dengan lantang Anna mengeluarkan kata – kata “Aku mau menjadi dokter hewan”. Orang tuanya hanya tersenyum.